Always be Joyful, Never Stop Praying ~ 1 Thessalonians 5:16-17


DIY Make Up Brush Guards (Pelindung kuas make up agar tidak mekar atau mengembang)


Haloo maniss..
Dari judulnya udah kelihatan aku mau ngapain, yups aku akan menyajikan cara membuat pelindung make up brush atau pelindung kuas make up agar tidak mekar mengembang, adduuuhh.. kalau make up brush kita tidak rawat ntar bakalan rusak. Ada yang jual sih, tapi males banget harus beli barang yang dapat kita buat sendiri hehehe... be creative :)
Masih menggunakan make up brush yang lucu yaitu make up brush Doraemon.



Jangan khawatir dengan bahan-bahannya, karena aku pakai bahan yang murah, mudah didapat, dan yang sudah tidak terpakai, cara pembuatannya juga mudah sekali.
Alat dan Bahan:
1. Net puffy (Jaring-jaring untuk mandi, pembuat busa sabun)
2. Kain perca
3. Karet elastis
4. Gunting
5. Jarum
6. Benang

Cara membuat:
1. Net Puffy
Mulai dari net puffy, mudah banget: Ukur net puffy pada brush, lalu gunting dan jahit bagian sampingnya. Untuk lebih jelasnya lihat gambar dibawah..
Kelemahan: Net puffy cepat robek dan tidak begitu mempres bulu kuasnya

2. Kain Perca 
Sama halnya dengan pembuatan Make Up Brush Guards net puffy, kelebihannya kita bisa pilih corak kain perca yang lucu dan cantik, jadi tampilannya juga lebih menarik.
Kelemahan: Kain perca mudah kotor jadi harus sering sering di cuci, selain itu kita ga bisa lihat brush apa yang ada di dalam kain, jadi kalau mau pakai harus buka tutup kain percanya, terutama bagi brush set yang gagangnya sama besar.

3. Karet Elastis
Karet elastis yang aku maksud adalah karet celana atau biasa disebut karet kol*r heheh.. Nah ini cara pembuatannya sedikit berbeda: Ukur karet pada gagang kuas, gunting, lalu jahit. Cara memakainya masukan dari batang kuas lalu tarik keatas sampai menutupi bulu kuas. Karena sangat elastis dan ketat, penggunaan karet elastis ini sangat efisien menjaga bulu kuas agar tetap rapi, selain itu dapat memperbaiki bulu kuas yang sudah rusak atau megar mengembang.
Kelemahan: Karena ukuran lebar karet elastis terbatas, jadi tidak dapat menutup semua bagian kuas terutama kuas yang bulunya panjang.

Untuk keseluruhannya aku memilih karet elastis sebagai pelindung kuas make up ku, karena kuat dan sangat efisien menjaga kuas agar tidak megar. Hemmm... bagaimana menurut kalian? Make Up Brush Guards mana yang paling kalian suka? atau kalian punya ide lain? Yuk share disini :)
Selamat mencoba


2 comments: